Jadwal Siaran Langsung Live Streaming Timnas U23 Asian Games 2018

Timnas U23 Indonesia baru saja meraih kemenangan besar di pertandingan pertamanya dalam babak penyisihan grup Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi. Dalam pertandingan tersebut Timnas U23 Indonesia berhasil menyarangkan 4 gol ke gawang Taiwan, dimana 2 gol berhasil dicetak oleh Stefano Lilipaly, dan 2 gol lainnya masing-masing dicetak oleh Beto Goncalves dan Muhammad Hargianto di masa injury time.

Kemenangan tersebut tentu saja menjadi modal yang sangat baik untuk menatap pertandingan-pertandingan selanjutnya dimana pada babak penyisihan grup, Timnas U23 Indonesia masih akan menghadapi Palestina, Laos dan Hongkong. Kemenangan besar tersebut tentu akan sangat menambah kepercayaan diri para pemain dalam menghadapi pertandingan-pertandingan selanjutnya.
Jadwal Timnas U23 Indonesia Asian Games 2018
Jadwal Timnas U23 Indonesia Asian Games 2018

Jadwal Timnas U23 Indonesia (Asian Games 2018)

Seperti telah disebutkan diatas, Timnas U23 Indonesia masih akan berhdapan dengan tiga tim lainnya yang tergabung di Grup A. Berikut adalah jadwal pertandingan selanjutnya yang akan dijalani oleh Evan Dimas Darmono, Hansamu Yama, dan kawan-kawan di babak penyisihan grup Asian Games 2018, dimana bertepatan dengan Indonesia menjadi tuan rumahnya.

    Jadwal Timnas U23 Indonesia

  • Rabu, 15 Agustus 2018, Indonesia vs Palestina, pukul 19.00 WIB
  • Jumat, 17 Agustus 2018, Indonesia vs Laos, pukul 19.00 WIB
  • Senin, 20 Agustus 2018, Indonesia vs Hongkong, pukul 19.00 WIB
Catat dan simpan baik-baik informasi jadwal Timnas U23 Indonesia diatas agar tidak ketinggalan untuk selalu memberikan dukungan di setiap pertandingan yang dilakoni oleh Timnas Indonesia, baik dengan datang langsung ke stadion maupun melalui layar kaca.

Siaran Langsung Live Streaming Timnas U23 Indonesia

Dalam ajang Asian Games 2018 kali ini, Anda bisa menyaksikan siaran langsung pertandingan yang dilakoni oleh Timnas U23 Indonesia melalui layar kaca yang ditayangkan oleh SCTV. Dan untuk Anda yang mungkin masih dalam perjalanan, masih bekerja dan lain sebagainya dimana sedang tidak memungkinkan untuk menyaksikan pertandingan melalui televisi, Anda bisa menyaksikan Live Streaming Timnas U23 Indonesia yang salah satunya dapat Anda akses melalui tautan berikut:

Live Streaming SCTV Timnas U23 Indonesia

https://www.vidio.com/live/204-sctv-tv-stream
Demikian tadi informasi yang dapat kami bagikan seputar jadwal siaran langsung Timnas U23 Indonesia dalam ajang Asian Games 2018. Sekali lagi catat dan simpan baik-baik informasi diatas dan jangan lupa untuk selalu memberikan dukungan Anda dalam setiap pertandingan yang dilalui oleh Timnas Indonesia.